Menu

Mode Gelap
DPRD Barsel Sepakat Kepengurusan Dana Hibah Dikelola pada Dinas Bappeda Ketua Komisi I DPRD Barsel Harapkan Dukcapil Lebih Efektif pada Pemilu Tahun 2023 Mendatang Ingkar Janji, Pemkab HSU Berbalik Arah Tolak Eksekusi Putusan MA Pasar Alabio Jual BBM ke Wadah Jerigen, SPBU PT. Talenta Barito Jaya Disegel Pertamina Orang Ganguan Mental Diamankan Pol PP dan Damkar Kapuas

Kapuas · 30 Jun 2024 02:27 WIB ·

Pj Bupati Kapuas Blusukan ke Pasar Rabu Palingkau


 Pj Bupati Kapuas Blusukan ke Pasar Rabu Palingkau Perbesar

BARITOINFO,KUALA KAPUAS-Dalam rangka mengendalikan inflasi, Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi meninjau secara langsung Pasar Rabu Palingkau, Rabu 26 Juni 2024.

Blusukan tersebut untuk memonitor harga barang-barang kebutuhan pokok serta merupakan bagian strategis dari langkah Pemerintah Kabupaten Kapuas untuk mengendalikan inflasi.

Didampingi sejumlah Kepala OPD, Camat Kapuas Murung Akhmad Kurnadi, Lurah Palingkau Baru dan unsur Forkopimcam, Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi ingin melihat situasi secara langsung dan mendalam terkait kondisi harga sembako yang menjadi perhatian utama. Erlin Hardi mengatakan tujuannya adalah untuk memastikan ketersediaan dan stabilitas harga barang-barang tersebut di pasaran.

“Ini salah satu kegiatan yang rutin kita lakukan untuk melihat bagaimana tingkat kemampuan daya beli masyarakat kita terhadap harga-harga di pasar dan Allhamdulillah tadi sudah kami pantau untuk harga-harga di Palingkau ini tidak mengalami kenaikan yang signifikan, artinya masyarakat kita masih mampu membeli dan harga-harga juga juga terpantau stabil,” ucap Erlin

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa didalam pengendalian infalsi di Kabupaten Kapuas sampai sekarang masih terkendali dan kunjungan ini juga menunjukkan komitmen Pemkab Kapuas untuk terus berupaya menjaga stabilitas harga dan ketersediaan barang pokok, yang menjadi kebutuhan utama masyarakat. Langkah-langkah seperti ini diharapkan mampu memberikan perlindungan kepada masyarakat dari fluktuasi harga yang berpotensi memberatkan ekonomi keluarga.(hmskmf/Tim/Red)

Artikel ini telah dibaca 30 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pemkab Kapuas Gelar Rakerda LPTQ Tahun 2024

28 Desember 2024 - 20:09 WIB

Pj Bupati Kapuas Silaturahmi ke Rumah Pejabat yang Merayakan Natal

25 Desember 2024 - 18:28 WIB

MUI Kapuas Terima Komisi Pembinaan Muallaf Provinsi

24 Desember 2024 - 18:20 WIB

Asisten III Sekda Kapuas Buka Kegiatan Literasi Ekonomi Syariah untuk Para Pelajar

24 Desember 2024 - 17:13 WIB

Wakili Pemkab Kapuas, Sekda Ikut Natal di Gereja Bethanny Indonesia

23 Desember 2024 - 20:38 WIB

Pj Bupati Kapuas Pastikan Stok Air Aman saat Natal dan Tahun Baru

23 Desember 2024 - 19:54 WIB

Trending di Kapuas