Menu

Mode Gelap
DPRD Barsel Sepakat Kepengurusan Dana Hibah Dikelola pada Dinas Bappeda Ketua Komisi I DPRD Barsel Harapkan Dukcapil Lebih Efektif pada Pemilu Tahun 2023 Mendatang Ingkar Janji, Pemkab HSU Berbalik Arah Tolak Eksekusi Putusan MA Pasar Alabio Jual BBM ke Wadah Jerigen, SPBU PT. Talenta Barito Jaya Disegel Pertamina Orang Ganguan Mental Diamankan Pol PP dan Damkar Kapuas

Hukum-Kriminal · 1 Jan 2022 08:17 WIB ·

Kasus Narkoba Mendominasi Tindak Pidana di Katingan


 Kasus Narkoba Mendominasi Tindak Pidana di Katingan Perbesar

KASONGAN – Angka kriminalitas di Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah sepanjang tahun ini mengalami kenaikan dibandingkan tahun lalu. Namun untuk tindak pidana, narkoba menjadi kasus terbanyak.

Hal tersebut, diungkapkan Kapolres Katingan AKBP P. Sonny Bhakti W., S.H. S.I.K., M.I.K, saat menggelar konferensi pers akhir tahun 2021.

“Selama tahun ini, ada 92 kasus yang ditangani. Jumlah tersebut turun 15,59 % persen dibandingkan tahun 2020 lalu, dimana jumlah tindak pidana 109 kasus,” ujar Kapolres Katingan AKBP Sonny, dalam press rilis akhir tahun, Jumat.

Dari 92 kasus selama tahun 2021 ini, tindak pidana narkoba yang mendominasi dengan jumlah 29 kasus, pencurian dengan pemberatan 13 kasus, dan Persetubuhan dibawah Umur 10 kasus.

“Dari tindak pidana itu, hanya kasus tindak pidana narkoba yang mengalami kenaikan jumlah kasus , yakni naik 52,63 persen, dimana tahun 2021 29 kasus, dan tahun 2020 19 kasus,” katanya.

Lalu, pencurian dengan pemberatan turun 18,75 persen, yakni tahun 2020 16 kasus sedangkan tahun 2021 ada 13 kasus. Sedangkan Kasus persetubuhan dibawah Umur juga mengalami penurunan 9.09 persen yakni tahun 2020 11 kasus sedangkan tahun 2021 ada 10 kasus.

” Dari 29 kasus narkoba tadi, lanjut dia, ada 37 orang tersangka yang diamankan, terdiri dari 22 orang laki-laki dan 4 orang perempuan. Mereka mayoritas berprofesi sebagai pekerja swasta/wiraswasta dan ibu rumah tangga” Tambah AKBP Sonny.(Hum/sam)

Artikel ini telah dibaca 31 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Radja Band Hibur Masyarakat Barsel di Stadion Batuah Buntok

19 September 2024 - 22:12 WIB

Polda Kalteng Berhasil Tangani 14 Kasus Hoaks Selama 5 Bulan

31 Mei 2024 - 07:44 WIB

Pembobol Warung Sembako di Pinggir Jalan Lingkar Kota, Muara Teweh, Tertangkap CCTV

29 Mei 2024 - 16:31 WIB

Tak Bayar Utang Rokok 17 Ribu, Pria di Palangka Raya Diposting Sudah Meninggal

28 Mei 2024 - 20:38 WIB

Diduga Publikasikan Berita Fitnah, Oknum Wartawan Media Online Tampahan Dipolisikan PD IWO Barsel

23 Mei 2024 - 18:02 WIB

Diduga Cemarkan Nama Baik IWO Barsel, Oknum Wartawan Tampahan.Com Bakal Dipolisikan

21 Mei 2024 - 21:08 WIB

Trending di Hukum-Kriminal