KASONGAN- Kapolres Katingan AKBP Sonny Bhakti Wibowo meminta anggotanya untuk selalu disiplin dalam bertugas dan menjauhi narkoba. Hal ini disampaikannya dalam memimpin apel pagi di halaman Mapolres, Senin (8/11) pagi.
Saat giat apel tersebut, Kapolres mengimbau agar semua personel Polres Katingan, jajaran Polda Kalteng supaya selalu disiplin dalam melaksanakan tugas serta tidak ada pelanggaran disiplin dan kode etik.
“Ikuti dan patuhi prosedur dalam melaksanakan tugas serta selalu perhatikan SOP (standar operasional Prosedur) yang berlaku,” ucap Kapolres.
Selain itu Kapolres juga menyampaikan jangan ada personel Polres Katingan yang terlibat narkotika.
“Jangan sampai ada personel kita yang terlibat nakotika , sayangi keluar kita dirumah jauh hal-hal negative yang dapat merusak karir kita di kepolisian,” ujarnya dihadapan seluruh personel Polres Katingan.
Diakhir arahannya tidak lupa mengingatkan kepada seluruh personel agar tetap menjaga kebersihan di lingkungan Mako Polres, dan tidak lengah di dalam pelaksanaan tugas sehari-hari baik dalam penjagaan Mako dan pelaksanaan tugas kepolisian yang langsung bersentuhan dengan masyarakat.