MUARA TEWEH-Jembatan gantung di Desa Berong, Kecamatan Gunung Purei, Barito Utara, putus. Terputusnya jembatan yang terbentang di atas Sungai Teweh tersebut tersebut dikabarkan menghentikan lalu lintas warga setempat.
Berdasarkan informasi yang diperoleh media ini, jembatan yang terbuat dari kayu tersebut merupakan satu-satunya akses jalan satu-satunya dari Desa Berong ke sejumlah desa tetangga dan juga ke Ibu Kota Kecamatan setempat.
Terputusnya akses transportasi dan lalu lintas warga tersebut sudah diketahui oleh pihak Dinas PUPR Kabupaten Barito Utara.
‘Tim bina marga akan ke lokasi untuk cek dan inventarisasi,” ujar Kadis PUPR Barito Utara, M.Topik, Rabu (24/11).
Usai diinventarisasi, Topik mengatakan pihaknya akan mengambil langkah selanjut.
“Setelah pengecekan di lapangan kita akan ambil bahan tindak lanjut,” ujarnya.
Hingga berita ini dinaikan, belum diketahui secara pasti penyebab putusnya jembatan gantung tersebut.