Menu

Mode Gelap
DPRD Barsel Sepakat Kepengurusan Dana Hibah Dikelola pada Dinas Bappeda Ketua Komisi I DPRD Barsel Harapkan Dukcapil Lebih Efektif pada Pemilu Tahun 2023 Mendatang Ingkar Janji, Pemkab HSU Berbalik Arah Tolak Eksekusi Putusan MA Pasar Alabio Jual BBM ke Wadah Jerigen, SPBU PT. Talenta Barito Jaya Disegel Pertamina Orang Ganguan Mental Diamankan Pol PP dan Damkar Kapuas

Kapuas · 2 Agu 2024 15:59 WIB ·

Dinas PUPR Kapuas Lakukan Pemeliharaan Jalan di Sejumlah Titik


 Dinas PUPR Kapuas Lakukan Pemeliharaan Jalan di Sejumlah Titik Perbesar

BARITOINFO,KUALA KAPUAS – Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (DPUPRPKPP) Kabupaten Kapuas khususnya Bidang Bina Marga melakukan Pemeliharan Rutin Jalan, di ruas Jalan Anggrek, Selasa 28 Mei 2024.

Pemeliharaan Rutin Jalan adalah kegiatan merawat dan memperbaiki kerusakan – kerusakan yang terjadi pada ruas – ruas jalan yang bertujuan mempertahankan kondisi jalan.Pekerjaan ini di awasi langsung oleh Teknisi Survey Lalu Lintas Jalan, Raymond.

Raymond mengatakan tahapan pekerjaan saat ini sudah ditahap pengerjaan fisik dibeberapa ruas jalan, pengerjaan untuk ruas jalan itu sudah dilaksanakan sejak Januari lalu. Ada juga mobilisasi alat dan persiapan pengerjaan untuk ruas jalan lainnya,” ujarnya.

Jenis pemeliharaan rutin yang sekarang kami kerjakan untuk ruas Jalan Anggrek ini adalah perawatan lapis permukaan seperti pengurasan air, penambalan lubang/patching, dan pelaburan aspal.Musim hujan yang selama ini menyebabkan air mengenangi badan jalan yang berlubang sehingga mengganggu para pengguna jalan.

“Kita tidak ingin kalau kerusakan yang terjadi ada kesan dibiarkan, maka dengan peran kesadaran masyarakat bisa langsung melaporkan kerusakan jalan agar tidak ketahap lebih parah bisa kita cegah bersama dan juga pemeliharaan rutin bagian jalan yang rusak bisa ditangani dengan segera,” katanya.

Ada beberapa ruas jalan yang dilakukan penimbunan, pengaspalan, dan pengendalian tanaman. Jadi pengerjaan ini sesuai kebutuhan. Pengerjaan rata-rata kita lakukan dengan membagi pekerja menjadi beberapa tim sehingga bisa dilakukan secara bersamaan dibeberapa titik lokasi.

“Tak hanya pengerjaan pada ruas Jalan Anggrek sebelumnya Tim UPR Bina Marga juga melakukan pemeliharan rutin di sejumlah ruas jalan seperti Jalan Duta Pembangunan, Jalan Maluku, Jalan Pemuda, Jalan Jawa, Jalan Melati, Jalan Sulawesi, dan Jalan Kapuas-Mandomai,” jelasnya.

Sebagai upaya menjaga kualitas jalan demi keselamatan dan kenyamanan masyarakat sehingga masyarakat bisa merasakan perhatian dan aksi cepat tanggap dari Dinas PUPRPKPP. (hmskmf/Yul/Red)

Artikel ini telah dibaca 11 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pemkab Kapuas Gelar Rakerda LPTQ Tahun 2024

28 Desember 2024 - 20:09 WIB

Pj Bupati Kapuas Silaturahmi ke Rumah Pejabat yang Merayakan Natal

25 Desember 2024 - 18:28 WIB

MUI Kapuas Terima Komisi Pembinaan Muallaf Provinsi

24 Desember 2024 - 18:20 WIB

Asisten III Sekda Kapuas Buka Kegiatan Literasi Ekonomi Syariah untuk Para Pelajar

24 Desember 2024 - 17:13 WIB

Wakili Pemkab Kapuas, Sekda Ikut Natal di Gereja Bethanny Indonesia

23 Desember 2024 - 20:38 WIB

Pj Bupati Kapuas Pastikan Stok Air Aman saat Natal dan Tahun Baru

23 Desember 2024 - 19:54 WIB

Trending di Kapuas