Menu

Mode Gelap
DPRD Barsel Sepakat Kepengurusan Dana Hibah Dikelola pada Dinas Bappeda Ketua Komisi I DPRD Barsel Harapkan Dukcapil Lebih Efektif pada Pemilu Tahun 2023 Mendatang Ingkar Janji, Pemkab HSU Berbalik Arah Tolak Eksekusi Putusan MA Pasar Alabio Jual BBM ke Wadah Jerigen, SPBU PT. Talenta Barito Jaya Disegel Pertamina Orang Ganguan Mental Diamankan Pol PP dan Damkar Kapuas

Kapuas · 30 Apr 2024 21:30 WIB ·

Dalam Sehari,Kabupaten Kapuas Pecahkan Tiga Rekor MURI


 Dalam Sehari,Kabupaten Kapuas Pecahkan Tiga Rekor MURI Perbesar

BARITOINFO,KAPUAS-Dalam sehari Kabupaten Kapuas pecahkan tigaRekor Muri. Ketiga rekor Muri tersebut yakni Ritual Adat Laluhan dengan Batang Suli dan Perahu Terbanyak yang berhasil pecahkan Rekor Muri Dunia, Rekor Muri Anyaman Purun, dan Rekor Muri Menu makanan ikan Haruan (ikan gabus).

Piagam Rekor Muri diterima langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Kapuas Erlin Hardi yang diberikan secara langsung oleh Perwakilan Rekor Muri Indonesia, dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas, Septedy, unsur forkopimda, para Kepala OPD, serta Youtuber Nasional Indonesia yang memiliki jutaan Subscriber yakni Bobon Santoso, bertempat di Lapangan Bukit Ngalangkang Kuala Kapuas, Senin 29 April 2024.

Pj Bupati Kapuas dalam sambutannya mengatakan pemecahan Rekor Muri ini membuktikan bahwa tidak ada yang tidak bisa ketika sebuah kebersamaan dilakukan dan 3 (tiga) Rekor Muri ini merupakan kebanggan bersama masyarakat Kabupaten Kapuas,

“Tentunya kebersamaan ini tidak hanya cuma habis di pemecahan Rekor Muri ini saja tapi bagaimana nantinya kita harapkan bahwa ketika rekor ini nantinya menjadi sebuah gerak bersama kita, dan menjadi sebuah hal yang harus pemerintah daerah artikan untuk pengembangan-pengembangan daripada kuliner, sampai dengan budaya kita,” ucap Pj Bupati.

Lebih lanjut Erlin hardi juga menuturkan dengan kebersamaannya kita, insya Allah pasti ini akan bisa kita lakukan dan bisa menjadi bagaimana nantinya kemajuan Kabupaten Kapuas kita kedepan.

“Terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Kapuas, jaga kebersamaan, jaga keharmonisan kita semua, tentunya dengan keunggulan-keunggulan yang kita punyai harus kita kembangkan kedepannya. Dan menjadi gerakan awal bagaimana kita membangun Kabupaten Kapuas kedepan dengan keunggulan-keunggulan yang dimiliki,” tuturnya. (Yul/Red)

Artikel ini telah dibaca 12 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pemkab Kapuas Gelar Rakerda LPTQ Tahun 2024

28 Desember 2024 - 20:09 WIB

Pj Bupati Kapuas Silaturahmi ke Rumah Pejabat yang Merayakan Natal

25 Desember 2024 - 18:28 WIB

MUI Kapuas Terima Komisi Pembinaan Muallaf Provinsi

24 Desember 2024 - 18:20 WIB

Asisten III Sekda Kapuas Buka Kegiatan Literasi Ekonomi Syariah untuk Para Pelajar

24 Desember 2024 - 17:13 WIB

Wakili Pemkab Kapuas, Sekda Ikut Natal di Gereja Bethanny Indonesia

23 Desember 2024 - 20:38 WIB

Pj Bupati Kapuas Pastikan Stok Air Aman saat Natal dan Tahun Baru

23 Desember 2024 - 19:54 WIB

Trending di Kapuas