Menu

Mode Gelap
DPRD Barsel Sepakat Kepengurusan Dana Hibah Dikelola pada Dinas Bappeda Ketua Komisi I DPRD Barsel Harapkan Dukcapil Lebih Efektif pada Pemilu Tahun 2023 Mendatang Ingkar Janji, Pemkab HSU Berbalik Arah Tolak Eksekusi Putusan MA Pasar Alabio Jual BBM ke Wadah Jerigen, SPBU PT. Talenta Barito Jaya Disegel Pertamina Orang Ganguan Mental Diamankan Pol PP dan Damkar Kapuas

Palangka Raya · 8 Nov 2021 21:23 WIB ·

Berprestasi, 17 Personel Polda Kalteng Diganjar Penghargaan


 Berprestasi, 17 Personel Polda Kalteng Diganjar Penghargaan Perbesar

PALANGKA RAYA – Sebanyak 17 personel jajaran Polda Kalteng diganjar penghargaan. Penghargaan itu langsung diberikan oleh Kapolda Kalteng Irjen Pol Dr. Dedi Prasetyo, Senin (8/11).

Dalam kegiatan tersebut Kapolda Irjen Pol Dr. Dedi Prasetyo, memimpin langsung apel pemberian penghargaan kepada personel berprestasi yang bertempat di Lobby Mapolda Kalteng, Senin (8/11).

Kegiatan tersebut turut dihadiri para pejabat utama Polda Kalteng dan para anggota Polda Kalteng.

Penyerahan penghargaan kali ini diwakili oleh P.S. Pamin Urbinetika Subbidwabprof Bidpropam Polda Kalteng Aiptu Sulkahn Saruri, yang berdedikasi tinggi dalam menyelesaikan perkara, sehingga dapat melebihi target yang ditentukan.

Lebih lanjut, Kapolda juga menyerahkan piagam penghargaan kepada Banit Subdit Politik Dit Intelkam Bripka Harry Meilantara dan Banit Subdit Ekonomi Dit Intelkam Bripka Adi Chandra yang berprestasi dalam berperan aktif melakukan terobosan kreatif dalam pembuatan aplikasi “SIAPMAS” dalam bidang pelayanan masyarakat guna mempermudah pengajuan perizinan kegiatan masyarakat dan akses layanan publik.

Kapolda menyampaikan, pemberian piagam penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi pimpinan kepada personel Polri atas prestasi, kinerja dan dedikasi personil dalam pelaksanaan tugas di lapangan.

“Semoga dengan pemberian penghargaan ini dapat menjadikan motivasi bagi personel Polda Kalteng lainnya agar dapat melaksanakan tugas dengan baik di lapangan serta berprestasi di bidang apapun,” pungkas Irjen Dedi.

Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Wakil Wali Kota Palangka Raya Gugat Cerai Suaminya

6 Juni 2023 - 11:03 WIB

Wakil Wali Kota Palangka Raya Umi Mastikah bersama suaminya Sriosako dalam salah satu kesempatan. (FOTO: Dokumen Ist).

Beli Narkoba dari Puntun, 4 Pria di Palangka Raya Ditangkap

19 Januari 2023 - 18:48 WIB

Ilustrasi

Oknum Polisi Pangkat AKP di Palangka Raya Lecehkan Anak di Bawah Umur

29 Oktober 2022 - 09:42 WIB

Ilustrasi Pelecehan Seksual.

Ternyata ini Motif Pelaku Pemukulan di SPBU Palangka Raya

30 Mei 2022 - 23:13 WIB

Polisi Hentikan Acara Live Musik DJ di Palangka Raya

30 Mei 2022 - 12:02 WIB

Polisi Ringkus Terduga Pelaku Penganiayaan di SPBU Palangka Raya

29 Mei 2022 - 00:10 WIB

Trending di Hukum-Kriminal