Menu

Mode Gelap
DPRD Barsel Sepakat Kepengurusan Dana Hibah Dikelola pada Dinas Bappeda Ketua Komisi I DPRD Barsel Harapkan Dukcapil Lebih Efektif pada Pemilu Tahun 2023 Mendatang Ingkar Janji, Pemkab HSU Berbalik Arah Tolak Eksekusi Putusan MA Pasar Alabio Jual BBM ke Wadah Jerigen, SPBU PT. Talenta Barito Jaya Disegel Pertamina Orang Ganguan Mental Diamankan Pol PP dan Damkar Kapuas

Barito Utara · 16 Okt 2021 21:04 WIB ·

Bangunan Sarang Walet dan Barak di Barito Utara Hangus Terbakar


 Bangunan Sarang Walet dan Barak di Barito Utara Hangus Terbakar Perbesar

MUARA TEWEH – Sebuah rumah dua tingkat yang berfungsi sebagai tempat tinggal dan atasnya sebagai sarang burung walet serta barak tiga pintu di kawasan padat penduduk di Jalan Pangeran Antasari Gang Melati RT 01 Kelurahan Melayu atau di kawasan Pasar Ipu Muara Teweh Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, hangus terbakar.

“Saat kejadian saya tidak berada di rumah sedang memancing ikan di lanting (bangunan terapung) di Sungai Barito,” kata Marwan Hakim pemilik rumah yang terbakar ditemui di lokasi kejadian di Muara Teweh, Sabtu pagi, dikutip dari Antara.

Peristiwa kebakaran itu terjadi pada Jumat (15/10) malam sekitar pukul 23.00 WIB, pada malam itu Wawan pangilan akrab Marwan Hakim sekitar pukul 21.00 WIB meninggalkan rumah untuk memancing ke Sungai Barito yang tidak jauh dari tempat tinggalnya.

Saat kejadian di rumahnya memang tidak ada orang, karena istri dan anaknya sedang berada di Puruk Cahu Kabupaten Murung Raya, jadi tinggal dia sendiri berada di rumah.

“Pada malam itu saya pergi memancing ikan dan baru tahu ada kebakaran setelah warga ribut meneriakan ada kebakaran dan saya tidak menyangka rumah yang terbakar itu tempat tinggal kami,” katanya.

Menurut dia, berdasarkan keterangan warga sekitar saat kejadian ada mendengar suara letupan dan melihat kobaran yang berasal dari ruang tamu rumahnya.

“Saya tidak tahu apa penyebabnya kebakaran ini, karena di ruang tamu itu hanya ada televisi, namun itu pun tidak nyala atau mati, dan saya tidak mencharge telepon seluler, karena HP saya bawa waktu pergi memancing,” ujar Wawan.

Kobaran api sangat cepat menghanguskan bangunan karena berkonstruksi dari kayu dan api menyeberang kebangunan barak yang memiliki tiga pintu juga dari kayu yang berada di depannya.

Akibat kebakaran itu, bangunan lainnya kena dampak yakni sebuah rumah beton duah lantai milik Mubarak, rumah milik Anang Bakhtiar dan barak dua pintu milik Aprijal Delmi.

Kebakaran berhasil dipadamkan sekitar pukul 00.35 WIB dengan bantuan pemadaman oleh masyarakat setempat, personel BPBD, Damkar dan relawan RPMB dengan mengerahkan lima unit water suply BPBD, empat unit mobil Damkar dan sarana lainnya.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Barito Utara Rizali Hadi mengatakan dalam peristiwa itu tidak ada korban jiwa, sedangkan kerugian masih belum diketahui.

“Rencananya hari ini kami akan menyalurkan bantuan berupa sembako dan barang lainnya kepada korban kebakaran baik pemilik rumah dan penghuni barak,” kata Rizali.

Artikel ini telah dibaca 164 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Kades Bukit Sawit Masuk Radar Calon Wakil Bupati Barito Utara

31 Mei 2024 - 17:33 WIB

Pembobol Warung Sembako di Pinggir Jalan Lingkar Kota, Muara Teweh, Tertangkap CCTV

29 Mei 2024 - 16:31 WIB

Haji Amir Mahmud Nahkodai DAD Barito Utara

19 Maret 2023 - 22:36 WIB

Bupati Kapuas Sampaikan Jawaban Eksekutif Pada Rapat Paripurna

29 Juni 2022 - 19:21 WIB

Jual BBM ke Wadah Jerigen, SPBU PT. Talenta Barito Jaya Disegel Pertamina

13 Juni 2022 - 14:04 WIB

Dua Srikandi DPRD Barsel Optimis Pj Bupati Mampu Bekerjasama dalam Pembangunan Daerah

26 Mei 2022 - 21:53 WIB

Trending di Barito Utara